Om/One Speaker Bluetooth yang Dapat Melayang di Udara

Om/One speaker bluetooth - Memang tidak ada henti-hentinya sebuah inovasi dibidang tekhnologi ini. Setelah hadirnya beragam jenis speaker yang makin bervariasi mulai yang berbentuk kotak hingga bundar, yang lucu maupun yang berbentuk aneh. Kini hadir sebuah speaker bluetooth yang bisa melayang atau terbang di udara. Penasaran seperti apa ??

Om/one adalah nama dari speaker melayang tersebut, dengan bentuk yang unik dan memikat bagi siapa yang melihatnya. Nampaknya Om/One kini tengah melakukan kampanye untuk pengumpulan dana melalui crowfunding disitus tilt.com yang mana melalui situs tersebut anda dapat membawa pulang Om/One mulai harga 179 USD hingga 6000 USD. Dengan harga tersebut anda bisa mendapatkan bonus untuk makan malam dengan founder dari speaker bluetooth Om/One secara langsung.

Om/One Speaker Bluetooth yang Dapat Melayang di Udara

Bagaima dengan kemampuan speaker Om/One?, Speaker Om/One dapat memainkan musik hingga 15 jam, dengan menggunakan tenaga speaker hanya 3 watt. Konektifitas bluetooth yang digunakan sudah versi 4.0 dimana kemampuan transfernya lebih baik dari versi sebelumnya. Juga terdapat mikrofon kecil yang berukuran 3.6 inci atau berdiameter sekitar 9cm.

Berikut Video dari Om/One Speaker Bluetooth Melayang di Udara


Terimakasih telah membaca ulasan singkat kami tentang salah satu inovasi hebat dibidang tekhnologi speaker bluetooth Om/One yang dapat melayang di udara. Semoga bermanfaat dan jangan lupa baca artikel menarik lainnya di RachmadShare.